Dalam periode yang sama, bila dibandingkan dengan unsur akali tanah, unsur golongan alkali memiliki sifat …

Jawaban:

Jari-jari atomnya lebih panjang

Golongan alkali -> IA

Golongan alkali tanah -> IIA

Dalam satu periode, dari kiri ke kanan memiliki pola keperiodikan seperti berikut:

  1. Energi ionisasi makin besar
  2. Keelektronegatifan makin besar
  3. Jari-jari atom makin kecil
  4. Afinitas elektron makin besar

Bila dibandingkan dengan unsur golongan alkali tanah, unsur golongan alkali mempunyai sifat energi ionisasi lebih kecil, keelektronegatifan lebih kecil, jari-jari atom lebih besar, dan afinitas elektron lebih kecil.

Posting Komentar untuk "Dalam periode yang sama, bila dibandingkan dengan unsur akali tanah, unsur golongan alkali memiliki sifat …"