Profil Negara Mali

Mali merupakan negara terbesar kedelapan di Benua Afrika. Letak negara ini terjepit antara Aljazair, Nigeri, Burkina Faso, Pantai Gading, Guinea, Senegal, dan Mauritania. 

Artikel ini akan membahas mengenai negara Mali mulai dari sejarah negara, peta, batas wilayah, bendera, lambang negara, sistem pemerintahan, kondisi ekonomi, kondisi geografis, kondisi iklim, mata uang, lagu kebangsaan, agama, bahasa, tempat wisata populer, kuliner khas, dan fakta-fakta menariknya.

Profil Negara Mali

A.Sejarah Negara Mali

Dulunya Mali terbagi atas tiga kekaisaran Sudanic Prakolonial terbesar yaitu Ghana, Mali, dan Songhai. Selama berabad-abad, karavan melintasi gurun sahara dari Afrika Utara sementara yang lain datang dari wilayah hutan di selatan kemudian bertemu di simpang jalan Timbuktu.

Terdapat beberapa kota yang mencolok di Mali yaitu Djenné yang terkenal akan masjid dan arsitektur Sudan. Mopti menjadi pusat pasar yang ramai. Dogon memiliki tebing Bandiagara di pusat negara. kota-kota inilah yang kemudian menjadi tujuan wisata wisatawan yang berkunjung ke Mali.

B. Peta Negara Mali

Luas wilayah Mali adalah 1.240.000 km² (474.764 mil persegi). Ibu kota negara Mali adalah Bamako.

C. Batas Wilayah Mali

  1. Sebelah utara berbatasan dengan Aljazair
  2. Sebelah selatan berbatasan dengan Pantai Gading dan Guinea
  3. Sebelah timur berbatasan dengan Niger dan Burkina Faso
  4. Sebelah barat berbatasan dengan Senegal dan Mauritania

D. Bendera Negara Mali

Bendera Negara Mali

Bendera Mali diresmikan pada 1 Maret 1961. Bendera ini memiliki desain yang sederhan dan meniru “Tricolore Prancis”. Terdapat tiga warna yang tersusun pada bendera Mali yaitu hijau (sisi kerekan), emas (tengah), dan merah (kanan). 

Warna hijau melambangkan kesuburan tanah. Warna emas melambangkan kekayaan mineral negara dan kemurnian. Warna merah melambangkan darah yang tumpah untuk memperoleh kemerdekaan dari Perancis.

E. Lambang Negara Mali

Lambang Negara Mali
Foto: en.wikipedia.org

Lambang negara Mali diresmikan pada 20 Oktober 1973. Lambang negara ini berbentuk lingkaran yang memiliki warna dasar biru. Di tengah lingkaran, terdapat burung nasar yang terbang di atas masjid Djenne.

Di bawah masjid terdapat simbol matahari terbit dan di setiap sisi matahari terdapat busur yang ditekuk oleh anak panah. Burung nasar, masjid, dan matahari terbit digambarkan dengan warna merah sedangkan anak panah dan busur berwarna putih.

Terapat pula nama negara yaitu “Republique du Mali” atau “Republik Mali” di bagian atas. Sementara di sisi bawah terdapat tulisan semboyan negara “Un People, Un But, Une Foi” yang artinya “Satu Rakyat, Satu Tujuan, Satu Keyakinan”.

F. Sistem Pemerintahan Negara Mali

Sistem pemerintahan Mali adalah republik. Lembaga eksekutif dipegang oleh presiden sebagai kepala negara dan panglima angkatan bersenjata serta perdana menteri sebagai kepala pemerintahan. Lembaga legislative dipegang oleh Majelis Nasional yang terdiri dari 147 anggota. Lembaga yudikatif dipegang oleh Mahkamah Agung. 

G. Kondisi Ekonomi Negara Mali

Perekonomian Mali bergantung pada sektor pertambangan emas dan ekspor pertanian kegiatan pertanian sebagian besar terbatas pada wilayah sungai yang diairi dari Sungai Niger. Sekitar 10% penduduk Mali hidup secara nomaden serta sekitar 80% angkatan kerja bekerja di bidang pertanian dan perikanan. Hal ini kemudian membuat Mali termasuk ke dalam jajaran 25 negara termiskin di dunia.

H. Kondisi Geografis Negara Mali

Wilayah Mali sebagian besar datar dengan dua fitur relief utama yaitu dataran tinggi dan dataran rendah. Dataran tinggi terdapat di selatan dan barat daya yang terdiri dari perpanjangan dari dataran tinggi Fouta Djallon Guinea dan dataran tinggi Guinea dan Pantai Gading.

Di tengahnya, terdapat dataran tinggi Mandingue dekat Bamako. Di bagian Tenggara dan timur terdapat perpanjangan datraan tinggi Guinea yang merupakan serangkaian bukit kecil yang terputus-putus.

I. Kondisi Iklim Negara Mali

Mali merupakan negara yang terletak di zona intertropis yang menyebabkan negara ini beriklim panas dan kering dengan matahati mendekati puncaknya hampir sepanjang tahun. Secara umum, musim yang ada di Mali yaitu musim kemarau dan hujan.

J. Sumber Daya Alam Negara Mali

Sumber daya alam yang dimiliki Malia dalah emas, fosfat, kaolin, garam, dan batu kapur. Sedangkan hasil pertaniannya seperti kapas, millet, beras, jagung, sayuran, kacang-kacangan, dansorgum.

K. Mata Uang Negara Mali

Mata uang Mali adalah Franc Afrika Barat yang dilambangkan dengan simbol CFAF dan memiliki kode ISO XOF. Sebelumnya, Mali memiliki mata uang independent yang dikenal dengan Franc Mali yang digunakan pada 1962 hingga 1984. Kemudian Mali mengadopsi kembali Franc CFA sebagai mata uang resmi negara Mali. 

L. Lagu Kebangsaan Mali

Secara umum, lagu kebangsaan Mali berjudul “Le Mali”. Aslinya, lagu tersebut memiliki judul panjang yaitu “Pour I’Afrique et pour toi, Mali” yang artinya “Untuk Afrika dan Untukmu, Mali”. 

Lagu ini ditulis oleh Seeydou Badian Kouyaté dan diaransemen oleh Banzumana Sissoko. Berikut adalah penggalan dari lagu kebangsaan Mali:

Le Mali

A ton appel Mali

Pour ta prospérité

Fidèle à ton destin

Nous serons tous unis

Un peuple un but une foi

Pour une Afrique Unie

Si l'ennemi découvre son front

Au dedans ou au dehors

Debout sur les remparts

Nous sommes résolus de mourir

Chorus

Pour l'Afrique et pour toi, Mali,

Notre drapeau sera liberté.

Pour l'Afrique et pour toi, Mali,

Notre combat sera unité.

O Mali d'aujourd'hui

O Mali de demain

Les champs fleurissent d'espérance

Les cœurs vibrent de confiance

Debout villes et campagnes

Debout femmes, jeunes et vieux

Pour la patrie en marche

Vers l'avenir radieux

Pour notre dignité

Renforçons bien nos rangs

Pour le salut public

Forgeons le bien commun

Ensemble au coude à coude

Faisons le sentier du bonheur

Chorus

La voie est dure très dure

Qui mène au bonheur commun

Courage et dévouement

Vigilance à tout moment

Vérité des temps anciens

Vérité de tous les jours

Le bonheur par le labeur

Fera le Mali de demain

Chorus

L'Afrique se lève enfin

Saluons ce jour nouveau

Saluons la liberté

Marchons vers l'unité

Dignité retrouvée

Soutient notre combat

Fidèle à notre serment

De faire l'Afrique unie

Ensemble debout mes frères

Tous au rendez-vous de l'honneur

Chorus

M. Agama yang Dianut Masyarakat Mali

Mayoritas masyarakat Mali menganut agama Islam yang berjumlah 90%. Kemudian sebesar 90% menganut kepercayaan asli atau tardisional. Sekitar 1% menganut agama Kristen. Ketiga agama tersebut mencerminkan keberagaman di antara suku Soninke, Songhai, Moor, Tuareg, dan Fulani.

N. Bahasa Resmi Negara Mali

Bahasa resmi Mali adalah bahaa Perancis. Akan tetapi, masyarakat Mali banyak yang menggunakan bahasa Bambara sebagai lingua franca untuk kegiatan sehari-hari. 

O. Etnis yang Ada di Mali

Meli memiliki beberapa kelompok etnis yaitu Manding, Mande (Bambara atau Bamana, Malinke, Sarakole, Soninke) 50%, Fulani, Songhai, Voltaic, Tuareg dan Maur.

P. Tempat Wisata Populer di Mali

1. Tebing Bandiagara (Tanah Para Dogon)

Tebing Baniagara merupakan lanskap tebing dan dataran tinggi berpasir yang memiliki panorama menakjubkan. Tempat ini banyak dihuni oleh etnis Dogon yang memiliki hubungan erat dengan lingkungan setempat. Hal ini tercermin dari adanya ritual dan tradisi sacral yang dilakukan di sana.

2. Kota Tua Djenné

Djenné merupakan salah satu kota tertua di Afrika sub-Sahara. Tempat ini telah dihuni sejak 250 SM dan menjadi pusat pasar dan penghubung penting dalam perdagangan emas trans-Sahara.

Pada abad ke-14 dan ke-16, kota ini bahkan menjadi salah satu pusat dakwah Islam. Tempat ini memiliki rumah-rumah tradisional yang berjumlah hampir 2.000 yang dibangun di atas bukit-bukit sebagai perlindungan dari banjir musiman.

3. Timbuktu 

Timbuktu merupakan ibu kota intelektual dan spiritual serta pusat dakwah Islam di seluruh Afrika pada bad ke-15 dan ke-16. Di wilayah ini, terdpaat tiga masjid besar yaitu Djingareyber, Sankore dan Sidi Yahia.

Q. Kuliner Khas Mali

1. Tiguadege Na

Tiguadege Na merupakan olahan daging (sapi, domba, atau ayam) dengan saus selai kacang khas Mali. Kemudian ditambah dengan potongan sayuran yang dimasak dengan rempah pilihan sehingga memiliki rasa yang enak.

2. La Capitaine Sangha

La Capitaine Sangha merupakan olahan ikan Nil yang hidup di sungai Sangha, Afrika. Ikan ini direndam dahulu dengana berbagai rmepah kemudian dipanggang. Olahan ini kemudian disajikan dengan pisang goreng utuh, nasi, dan saus sambal pedas.

3. Maafe

Maafe merupakan saus atau sup yang banyak dinikmati di seluruh Afrika Barat dan Tengah. Hiding ini terbuat dari kacang panggang yang digiling menjadi tepung kemudikan dijadikan saus. 

R. Fakta-Fakta Menarik Mali

1. Mali telah ditinggali manusia sejak ribuan tahun

Gurun sahara Mali diketahui bahwa berupa daratan yang dihuni sejak sekitar 10.000 SM. Pada saat itu, gurun sahara tersebut memiliki tanah yang sangat subur dan kaya akan satwa liar.

2. Mali menjadi rumah bagi orang terkaya yang pernah ada

Mansa Musa merupakan orang terkaya sepanjang masa. Dia adalah raja pertama Timbuktu dan memerintah Kekaisaran Mali antara tahun 1280-1337. 

Jumlah kekayaan yang dimilikinya adalah $400 miliar atau sekitar dua kali lipat dari kekayaan Jeff Bezos dari Amazon. Kekayaan tersebut berasal dari simpanan garam dan emas yang melimpah kala itu. Bahkan dulunya emas di Mali eprnah menyumbang separuh dari jumlah pasokan emas yang ada di dunia.

3. Mali menjadi rumah bagi piramida yang terkenal

Makam Askia yang terdaftar di UNESCO memiliki struktu piramida setinggi 17 meter yang dramatis. Piramida ini dibangun oleh Askia Mohamed dari Kaisar Songhai pada tahun 1595.

Piramida ini dilengkapi dengan dua masjid, tempat pertemuan terbuka, dan sebuah pemakaman. Pembangunan piramida ini terjadi ketika Gao menjadi ibu kota kekaisaran setelah Askia Mohamed kembali dari Mekkah dan menjadikan Islam sebagai agama resmi.

REFERENSI

  • World Atlas. (2022). “Bendera, SImbol, & Mata Uang Mali”. https://www-worldatlas-com.translate.goog/flags/mali?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc
  • Nations Online. (2022). “Mali”. https://www-nationsonline-org.translate.goog/oneworld/mali.htm?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc
  • Ahmad Susanto. (2022). “Profil Negara Mali”. https://jurno.id/jurnopedia/profil-negara-mali
  • Enjoy Travel. (2023). “Fakta Menarik tentang Mali”. https://www-enjoytravel-com.translate.goog/en/travel-news/interesting-facts/interesting-facts-mali/?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc
  • Khumar Mahendra. (2023). “Rekomendasi 4 Kuliner Khas Mali: Tiguadege Na, Hingga Nasi Jollof”. https://travel.tempo.co/read/1802126/rekomendasi-4-kuliner-khas-mali-tiguadege-na-hingga-nasi-jollof

*Penulis: Nabila Salsa Bila

Posting Komentar untuk "Profil Negara Mali"