Profil Negara Cape Verde

Cape Verde disebut juga dengan Tanjung Verde merupakan negara yang terdiri gugusan pulau yang terlatak di lepas Pantai barat Afrika. Ibu kota dari negara ini adalah Praia yang berada di Santiago.

Artikel ini akan membahas mengenai negara Cape Verde mulai dari sejarah negara, peta negara, batas wilayah, bendera negara, lambang negara, sistem pemerintahan, lagu kebangsaan, mata uang, agama, bahasa, etnis, iklim, keberagaman flora dan fauna, tempat wisata populer, hingga fakta-fakta menarik.

A. Sejarah Negara Cape Verde

Awalnya Cape Verde merupakan pulau-pulau tak berpeghuni yang ditemukan dan dijajah oleh Portugis pada abad ke-15. Kemudian pulau ini dijadikan sebagai pusat perdagangan budak Afrika dan menjadi tempat pemberhentian batu bara dan pasokan penting untuk menangkap ikan paus serta pelayaran transatlantic. 

Setelah kemerdekaan pada 1975 pulau ini bersatu dengan Guinea-Bissau dengan menjadi sistem satu partai dan dipertahankan hingga pemilihan umum multipartai pada tahun 1990.

Lambat laun, Cape Verde menunjukkan pemerintahan demokratsi paling stabil di Afrika. Akan tetapi, teradinya kekeringan pada paruh kedua abad ke-20 membuat negara ini mengalami kesulitan yang cukup signifikan sehingga mendorong adanya emigrasi besar-besaran. Hal ini berakhir populasi ekspatriat di Cape Verde lebih besar dibandingkan dengan populasi domestik.

Profil Negara Cape Verde

B. Peta Negara Cape Verde

C. Batas Wilayah Cape Verde

Cape Verde berbatasan laut dengan Gambiaa, Guinea-Bissau, Mauritania, dan Senegal. Negara ini terbagi atas dua kelompok pulau yaitu kepulauan Barlavento (ke arah angin) yang meliputi Pulau Santo Antão, São Vicente, Santa Luzia, São Nicolau, Sal, dan Boa Vista.

Kelompok kedua yaitu kepulauan Sotavento (ke arah bawah angin) yang meliputi Pulau Maio, Santiago, Fogo, dan Brava.

D. Bendera Negara Cape Verde

Bendera Negara Cape Verde

Warna biru melambangkan dan garis-garis yang terdapat cincin berbentuk Bintang kuning berjumlah sepuluh melambangkan 10 pulau utama Cape Verde di Samudera Atlantik. 

Garis horizontal putih-merah-putih melambangkan perdamaian dan tekad nasional dalam upaya meningkatkan pembangunan bangsa. Warna merah, putih, dan biru merupakan penghubung ke Portugal dan Amerika Serikat karena negara ini memiliki ikatan sejarah dan etnis yang kuat. 

E. Lambang Negara Cape Verde

Profil Negara Cape Verde
Gambar via: en.wikipedia.org

Lambang negara Cape Verde diadopsi pada tahun 1992. Lambang ini terdiri dari obor dan segitiga yang terdapat dalam lingkaran. Obor dan segitiga melambangkan simbol kebebasan dan persatuan bangsa. Di bagian lingkaran terdapat juga nama negara yang ditulis dalam bahasa Portugis (República De Cabo Verde).

Sepuluh Bintang di kedua sisi lingkaran melambangkan jumlah pulau yang terdapat di Cape Verde. Di bagian atas lingkaran terdapat garis tegak lurus yang melambangkan kebenaran. Sementara itu, di bagian bawah lingkaran juga terdapat tiga mata rantai. Moto negara ini adalah Unidade, Trabalho, Progresso yang artinya Persatuan, Kerja, Kemajuan.

F. Sistem Pemerintahan Cape Verde

Sejak tahun 1990 sistem pemerintaha Cpae Verde adalah republik demokrasi perwakilan parlementer yang sebagian besar meniru sistem Portugis. Kepala negara dipimpin oleh seorang presiden yang dipilih berdasarkan suara terbanyak mutlak melalui sistem dua putaran. Sedangkan kepala pemerintahan adalah perdana menteri yang dicalonkan oleh Majelis Nasional (parlemen). Selain itu, negara ini juga memiliki Majelis Nasional Unikameral.

G. Lagu Kebangsaan Cape Verde

Lagu Cântico da Liberdade ditulis oleh Amilcar Spencer Lopes dan dikomposeri oleh Adalberto Higino Tavres Silva. Lagu ini diadopsi sebagai lagu kebangsaan Cape Verde pada 5 juli 1996.

Berikut adalah penggalan lirik dari lagu tersebut:

Cântico da Liberdade (Portuguese)

Canta, irmão

Canta meu irmão

Que a Liberdade é hino

E o Homem a certeza.

Com dignidade, enterra a semente

no pó da ilha nua

No despenhadeiro da vida

A esperança é

Do tamanho do mar

Que nos abraça

Sentinela de mares e ventos

Perseverante

Entre estrelas

E o Atlântico

Entoa o cântico da Liberdade

Canta, irmão

canta meu irmão

Que a Liberdade é hino

E o Homem a certeza

H.Mata Uang Cape Verde

Mata uang resmi Cape Verde adalah Escudo Cape Verde (CVE). 

I. Agama yang Dianut Masyarakat Cape Verde

Agama mayoritas masyarakat Cape Verde adalah Katolik sekitar 80%, Protestan 10%, serta sisanya berasal dari denominasi yang lebih kecil. 

J. Bahasa Resmi Cape Verde

Bahasa resmi Cape Verde adalah bahasa Portugis. Hal ini disebabkan karena para pelaut Portugis tiba di Pulau São Tiago (Santiago) kemudian menjadikan pulau tersebut sebagai pos perdagangan penting untuk budak, gading, emas, senjata api, rum, dan kain. 

Selain itu, negara ini juga menggunakan dialek Crioulo yang secara garis besar dibagi menjadi kelompok Sotavento dan Barlavento. 

K. Etnis Cape Verde

Mayoritas penduduk Cape Verde merupakan keturunan campuran Eropa dan Afrika yang disebut dengan etnis Mestiço atau Crioulo. Selain itu, terdapat pula minoritas Afrika seperti suku Fulani (Fulber), Balante, dan Mandyako. 

L. Iklim Cape Verde

Iklim di Cape Verde secara umum beriklim sednag yang ditandai dengan suhu yang stabil dengan kekeringan ekstrim. Februari menjadi bulan paling dingin dengan suhu paling rendah 70-an F atau rendah 20-an C. Agustus dan September menjadi bulan etrpanas dan terbasah dengan suhu paling rendah 80-an F atau tinggi 20-an C.

Angin musim dingin dari Eropa sejuk dan kering akan tetapi pada bulan-bulan musim panas angin dari Zona Konvergensi Intertropis (ITCZ) bergerak ke utara dan Arus Guinea membawa lebih banyak panas dan kelembapan yang dapat menyebabkan curah hujan meningkat terutama di dataran tinggi di pulau-pulau yang bergunung-gunung. 

M. Keberagaman Flora dan Fauna Cape Verde

Di sebagian besar pulau-pulau besar, memiliki ketinggian yang cukup tinggi sehingga curah hujan di lereng mengarah kea rah angin. Oleh sebab itu, rumput dan beberapa tanaman pinus banyak ditanam di daerah ini.

Kegiatan pertanian di negara ini dilakukan secara terbatas di datraan tinggi dengan membuat terasering secara intensif di lembah yang tajam. Beberapa tanaman xerophilous (tipe gurun) banyak ditemukan di lapisan tanah payau Maio, Sal, dan Boa Vista.

Cape Verde memiliki lebih dari 100 spesies burung eperti petrel burung penciduk, flamingo besar, fregat, elang, hering Mesir, layang-layang Kepulauan Cape Verde, burung tropis paruh merah, dan masih banyak lainnya.

Mamalia Cape Verde seperti kambing banyak ditemukan di Fogo. Selain itu, ada juga monyet yang dibawa dari benua Afrika yang terdapat di pulau-pulau lainnya. Mamalia asli dari Cape Verde yaitu kelelawar bertelingan panjang. 

N. Tempat Wisata Populer di Cape Verde

1. Gunung api aktif Pico

Gunung api Pico terletak di pulau Fogo dengan ketinggian 2.829 mdpl sekaligus menjadi titik tertinggi di Cape Verde. Gunung ini banyak dikunjungi wisatawan karena rasa ingin mendaki di gunung tersebut serta memiliki pemandangan alam yang sangat indah.

2. Pantai Sal

Pantai Sal turut menajdi destinasi bagi wisatawan yang mengungi Cape Verde karena menawarkan air laut yang murni dan bersih. Selain itu, dilengkapi pula dengan fasilitas yang memadai sehingga membuat banyak pengunjung merasa nyaman.

3. Pantai Santa Monica

Pantai San Monica terletak di Pulau Boavista. Keunggulan Pantai ini karena lokasinya dekat dengan kota Sal Ray sebagai benteng pertahanan satu-satunya di pulau ini.

O. Fakta-Fakta Menarik Cape Verde

1. Cape Verde memiliki gunung api aktif

Dataran kepulauan Cape Verde beravariasi dari pulau-pulau datar yang lebih tua secara geologis di timur dan pulau-pulau baru serta gunung-gunung di bagian barat. Pulau yang berada di timur seperti Boa Vista, Maio, dan Sal.

Dataran lainnya memiliki tekstur berbatu, bergerigi, dan bergunung-gunung. Hampir seperempat dari luas daratan merupakan batuan vulkanik jenis basal. Sedangkan lebih dari tiga per lima tanhanya gersang dan kurang subur.

Gunung api aktif di Cape Verde yaitu Pico yang terletak di Pulau Fogo dengan ketinggian 2.829 mdpl dan menjadi titik tertinggi di negara tersebut. Selain itu, di bagian pulau utara Santo Antão terdapat gunung Tope de Coroa yang memiliki ketinggian 1.979 meter mdpl.

2. Kuliner khas dari Cape Verde 

a. Polvo a modo ze de lino

Polvo a modo ze de lino merupakan hidangan tradisional Cape Verde berupa rebusan gurita, tomat, bawang merah, bawang putih, cabai, minyak, dan daun salam. Hidangan ini disajikan dengan jagacida (nasi dan kacang-kacangan0 serta salah hijau segar sebagai pelengkap.

b. Gufong

Gufong merupakan makanna rngan atau makanan penutup tradisional dari Cape Verde. Jajanan ini dibuat dengan campuran tepung terigu, gula pasir, garam, tepung jagung, baking powder, dan minyak. Gufong biasanya disajikan dengan gitaburi gula bubuk atau sirup cokelat sebagai pelengkap.

3. Masyarakat Cape Verde banyak yang tinggal di luar negeri

Pertengahan abad ke-20 terjadi kekeringan parag dan kelaparan yang menyebabkan sekitar 200.000 masyarakat Cape Verde mengalami kematian. Bahkan di daerah São Nicolau dan Fogo diperkirakan 31% dari seluruh populasinya berkurang.

Hal ini kemudian membuat banyak penduduk yang melaukan emigrasi ke São Tomé dan Príncipe. Itulah sebabnya hampir sebagian masyarakat Cape Verde tinggal di luar negeri.

4. Cape Verde rentan akan perubahan iklim

Menurut Konvensi Kerangka Kerja PBB tentang Perubahan Iklim (UNFCCC), Cape Verde merupakan salah satu negara yang rentan akan adanya perubahan iklim seperti kekeringan, intrusi air laut, kerusakan air tanah, degradasi tanah, hingga hilangganya sebagian besar keanekaragaman hayati.

REFERENSI

  1. Dyah Ayu Pamela. (2023). “6 Fakta Menarik Cape Verde, Negara di Afrika dengan Pesona Gunung Api”. https://www.liputan6.com/lifestyle/read/5277485/6-fakta-menarik-cabo-verde-negara-di-afrika-dengan-pesona-gunung-api?page=4
  2. Mary Panji. (2024). “Cabo Verde”. https://www-britannica-com.translate.goog/place/Cabo-Verde?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc
  3. Hayuning Ratri Hapsari. (2023). “4 Fakta Cabo Verde, Negara Afrika yang Rentan terhadap Perubahan Iklim”. https://yoursay.suara.com/ulasan/2022/10/01/102120/4-fakta-cabo-verde-negara-afrika-yang-rentan-terhadap-perubahan-iklim
  4. Seharah dan Sosial. (2023). “Mengenal Nama Ibu Kota Tanjung Verde dan Objek Wisatanya yang Populer”. https://kumparan.com/sejarah-dan-sosial/mengenal-nama-ibu-kota-tanjung-verde-dan-objek-wisatanya-yang-populer-20NpYFRCYkB/full
  5. Nation Online. (2024). “Cape Verde”. https://www-nationsonline-org.translate.goog/oneworld/cape_verde.htm?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=wa
  6. World Atlas. (2023). “Bendera, Simbol, & Mata Uang Tanjung Verde”. https://www-worldatlas-com.translate.goog/flags/cape-verde?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc
  7. Whitney Smith. (2024). “Bendera Cabo Verde”. https://www-britannica-com.translate.goog/topic/flag-of-Cabo-Verde

*Penulis: Nabila Salsa Bila

Posting Komentar untuk "Profil Negara Cape Verde"