Materi Cuaca: Latihan Soal IPA Kelas 1 SD dan Pembahasannya
Cuaca merupakan keadaan alam di suatu tempat dalam waktu pendek. Cuaca terdiri dari cuaca cerah, cuaca berawan, cuaca mendung, dan hujan.
1.Cuaca cerah
Ciri dari cuaca cerah adalah matahari bersinar terang tidak ada awan hitam di langit, angin berhembus sepoi-sepoi, dan udara terasa hangat.
2.Cuaca berawan
Ciri dari cuaca berawan adalah terdapat awan putih yang menebal, awan menutupi matahari tetapi langit masing terang, dan udara menjadi lembap.
3.Cuaca mendung
Ciri dari cuaca mendung adalah saat hari masih siang tapi langit sudah menggelap karena adanya awan gelap yang tertiup angin dan menutupi matahari sehingga membuat sinar matahari tidak terlihat.
4.Cuaca hujan
Ciri dari cuaca hujan adalah langit menjadi gelap, terdapat petir dan guntur, angin berhembus kencang, udara menjadi dingin, serta titik-titik air mulai turun.
Itulah penjelasan mengenai cuaca. Selanjutnya yuk coba kerjakan latihan soal berikut ini.
1. Keadaan alam di suatu tempat dalam waktu yang pendek adalah …
a.Cuaca
b.Iklim
c.Musim
2. Cuaca yang dicirikan adanya titik-titik air mulai turun ke bumi adalah cuaca …
a.Cerah
b.Berawan
c.Hujan
3. Saat cuaca berawan awan menutupi …
a.Angin
b.Api
c.Matahari
4. Saat mendung warna awan adalah …
a.Biru
b.Hitam
c.Merah
5. Suara keras yang berasal dari langit saat turun hujan adalah …
a.Petir
b.Gerhana
c.Bulan
6. Saat turun hujan udara menjadi …
a.Hangat
b.Panas
c.Dingin
7. Saat kemarau tanah menjadi …
a.Pecah-pecah
b.Basah
c.Lembek
8. Peristiwa alam yang terjadi saat hujan terus-menerus terjadi adalah …
a.Banjir
b.Gempa bumi
c.Gunung meletus
9. Hewan yang suka keluar saat musim hujan adalah …
a.Ayam
b.Anjing
c.Katak
10. Pakaian yang cocok dipakai saat cuaca hujan adalah …
a.Tipis
b.Tebal
c.Wangi
11. Matahari bersinar terang tidak ada awan hitam di langit, angin berhembus sepoi-sepoi, dan udara terasa hangat merupakan ciri-ciri cuaca …
a.Cerah
b.Berawan
c.Hujan
12. Saat siang hari tapi langit sudah gelap merupakan ciri-ciri cuaca …
a.Cerah
b.Mendung
c.Hujan
13. Saat cuaca berawan udara terasa …
a.Lembap
b.Sejuk
c.Basah
14. Saat cuaca terang anak-anak dapat bermain …
a.Layang-layang
b.Hujan
c.Air
15. Jika banyak mendung biasanya akan terjadi …
a.Hujan
b.Pelangi
c.Panas
16. Air hujan dapat membuat sawah menjadi …
a.Kering
b.Subur
c.Tandus
17. Alat yang dipakai saat turun hujan adalah …
a.Sepeda
b.Kipas angin
c.Jas hujan
18. Cuaca cerah dapat dimanfaatkan untuk …
a.Menjemur baju
b.Mendinginkan tubuh
c.Melaut
19. Cuaca mendung membuat udara menjadi …
a.Panas
b.Dingin
c.Sejuk
20. Saat cuaca cerah membuat angin terasa …
a.Sepoi-sepoi
b.Dingin
c.Gersang
Kumpulan Soal IPA
Jawaban
1. A. Cuaca
Cuaca adalah keadaan alam di suatu tempat dalam waktu yang pendek.
2. C. Hujan
Cuaca yang dicirikan dengan adanya titik-titik air mulai turun ke bumi adalah cuaca hujan.
3. C. Matahari
Saat cuaca mendung awan menutupi matahari.
4. B. Hitam
Saat mendung awan akan berwarna hitam.
5. A. Petir
Petir adalah suara keras yang berasal dari langit saat turun hujan.
6. C. Dingin
Udara menjadi dingin saat turun hujan.
7. A. Pecah-pecah
Saat musim kemarau kondisi tanah menjadi pecah-pecah.
8. A. Banjir
Jika terjadi hujan terus-menerus maka akan menyebabkan banjir.
9. C. Katak
Katak merupakan hewan yang keluar saat musim hujan.
10. B. Tebal
Pakaian yang cocok dipakai saat cuaca dingin adalah pakaian yang tebal.
11. A. Cerah
Cuaca cerah ditandai dengan matahari bersinar terang tidak ada awan hitam di langit, angin berhembus sepoi-sepoi, dan udara terasa hangat.
12. B. Mendung
Cuaca mendung ditandai dengan langit yang mulai menggelap padahal masih siang hari.
13. A. Lembap
Saat cuaca berawan maka udaranya menjadi lembap.
14. A. Layang-layang
Saat cuaca terang anak-anak dapat bermain layang-layang.
15. A. Hujan
Jika banyak mendung maka biasanya akan terjadi hujan.
16. B. Subur
Air hujan dapat membuat sawah menjadi subur.
17. C. Jas hujan
Alat yang dipakai saat turun hujan adalah jas hujan.
18. A. Menjemur baju
Cuaca cerah dapat dimanfaatkan untuk menjemur baju.
19. C. Sejuk
Saat mendung cuaca menjadi sejuk.
20. A. Sepoi-sepoi
Saat cuaca cerah angin sepoi-sepoi.
Posting Komentar untuk "Materi Cuaca: Latihan Soal IPA Kelas 1 SD dan Pembahasannya"
Jangan lupa tinggalkan komentar, jika konten ini bermanfaat. Terima kasih.