Profil Negara Saint Kitts dan Nevis
Beberapa di antara kalian mungkin belum mengetahui negara Saint Kitts dan Nevis. Negara ini merupakan sebuah negara federasi yang memiliki dua pulau di Kepulauan Leewand, Laut Karibia. Nama lainnya yaitu Federasi Saint Christopher dan Nevis.
Saint Kitts dan Nevis termasuk negara terkecil di Amerika jika dilihat dari luas dan jumlah penduduknya. Negara ini menjadi satu-satunya pulau pertama di Karibia yang disinggahi oleh bangsa Eropa.
Di bawah ini merupakan profil negara Saint Kitts dan Nevis dan berbagai keterangan lain tentang negara ini yang bisa Anda simak.
A. Karakteristik Negara Saint Kitts dan Nevis
Nama Resmi: Federasi Saint Christopher dan Nevis
Ibu Kota: Basseterre
Semboyan Negara: Country Above Self (Negara di Atas Diri Sendiri)
Lagu Kebangsaan: O Land of Beauty!
Bentuk Pemerintahan: Monarki Konstitusional
Sistem Pemerintahan: Konstitusional
Kepala Negara: Raja
Kepala Pemerintahan: Perdana Menteri
Badan legislatif: National Assembly
Hari Kemerdekaan: 19 September 1983
Jumlah Penduduk: 52.821 (estimasi Juli 2020)
Mata Uang: Dolar Karibia Timur (EC$) (XCD)
Kode Telepon: +1-869
Bendera Negara Saint Kitts dan Nevis |
B. Luas dan Batas Wilayah Saint Kitts dan Nevis
Luas wilayah Saint Kitts dan Nevis adalah 269,4 km². Saint Kitts dan Nevis merupakan negara yang terdiri dari dua pulau utama yaitu Saint Kitts dan Nevis. Kedua pulau tersebut dipisahkan oleh Selat Narrows dengan jarak 3 km.
Saint Kitts dan Nevis menjadi negara terkecil di Amerika menurut luas dan jumlah penduduknya. Pulau Nevis berukuran lebih kecil dibandingkan dengan Pulau Nevis. Dulunya, Saint Kitts merupakan perkampungan Inggris dan Perancis pertama di Karibia.
Secara astronomis, letak Saint Kitts dan Nevis adalah di antara garis lintang 17o 18’ LU dan dan garis bujur 62o 44’ BB. Berikut adalah batas-batas wilayah Saint Kitts dan Nevis antara lain:
- Sebelah utara, selatan, dan timur berbatasan dengan Samudera Atlantik
- Sebelah barat berbatasan dengan Laut Karibia
C. Pembagian Wilayah Administratif Saint Kitts dan Nevis
Saint Kitts dan Nevis terbagi menjadi 14 paroki. Pembagiannya yaitu sembilan di Saint Kitts dan lima di Nevis.
Paroki yang terdapat di Saint Kitts meliputi Christ Church Nichola Town, Saint Anne Sandy Point, Saint George Basseterre, Saint John Capisterre, Saint Mary Cayon, Saint Paul Capisterre, Saint Peter Basseterre, Saint Thomas Middle Island, dan Trinity Palmetto Point.
Sedangkan paroki yang terdapat di Nevis yaitu Saint George Windward, Saint John Figtree, Saint Paul Charlestown, dan Saint Thomas Lowland.
D. Kondisi Geografis Saint Kitts dan Nevis
Saint Kitts dan Nevis memiliki puncak tertinggi yaitu Gunung Liamuiga di Saint Kitts dengan ketinggian 1.156 m. Titik paling selatan dari negara ini adalah Dogwood Point di Nevis.
Pulau Saint Kitts dan Pulau Nevis berasal dari gunung berapi dengan puncak-puncak besar yang tertutup oleh hutan hujan tropis. Selain itu lereng yang relative curam tidak dihuni oleh penduduk Saint Kitts dan Nevis.
Mayoritas penduduk tinggal di dekat pantai yang relatif rata. Terdapat banyak sungai yang mengalir dari pegunungan kedua pulau. Sungai-sungai tersebut menyediakan air bersih bagi penduduk setempat.
E. Kondisi Iklim Saint Kitts dan Nevis
Berdasarkan klasifikasi iklim Koppen, Saint Kitts termasuk sebagai daerah AW atau AS yaitu iklim sabana tropis. Ciri iklim ini adalah memiliki curah hujan bulan terkering kurang dari 60 mm dan kurang dari 4% curah hujan tahunan.
Bagi Nevis, tergolong dalam klasifikasi AM yaitu iklim muson tropis dengan curah hujan bulan kering kurang dari 60 mm akan tetapi lebih dari 4% dari curah hujan tahunan.
F. Kondisi Ekonomi Saint Kitts dan Nevis
Perekonomian Saint Kitts dan Nevis ditunjang dari sektor pariwisata, pertanian, dan beberapa industry kecil. Salah stau hasil pertanian di negara ini adalah gula yang menjadi produk ekspor utama sejak 1940-1n.
Kemudian pada 2005, ekspor gula dihentikan pemerintah dengan dilakukannya penutupan perusahaan gula. Kebijakan ini dilakukan karena perusahaan menjadi penyumbang defisit fiskal terbesar di negara.
Hal ini membuat sektor pariwisata menjadi sektor baru andalan bagi Saint Kitts dan Nevis sejak 1970-an. Saint Kitts dan Nevis memberikan izin kepada warga asing untuk memperoleh status warga negaranya dengan mengikuti program investasi yang disponsori oleh pemeirntah yang dikenal dengan nama Kewarganegaraan oleh Investasi.
Program ini menjadi program kewarganegaran ekonomi tertua di dunia sejak tahun 1984. Akan tetapi, program ini baru diluncurkan pada 2006 saat Henley & Partners, sebuah firma hukum yang terlibat dalam melakukan restrukturisasi untuk program memasukkan donasi ke industri gula.
Melalui program tersebut, warga asing yang ingin menjadi penduduk Saint Kitts dan Nevis harus melakukan investasi dengan sejumlah uang yang telah ditentukan. Kemudian uang tersebut akan digunakan untuk pembangunan negara.
G. Agama yang Dianut Penduduk Saint Kitts dan Nevis
Sebagian besar agama penduduk Saint Kitts dan Nevis adalah Kristen terutama Anglikan. Katolik Roma secara pastoral dilayani oleh Keuskupan Katolik Roma di Barbados. Sedangkan Anglikan oleh Keuskupan Karibia dan Aruba Timur Laut.
H. Suku Bangsa Saint Kitts dan Nevis
Kebanyakan penduduk Saint Kitts dan Nevis merupakan keturunan Afrika sekitar 75.1%, Afro-Eropa 12.3%, ras campuran 5.3%, India Timur dan Afro-Timur India 5%, etnis lainnya 3.3%, dan kelompok etnis Asia Selatan 3%.
I. Fakta Menarik Saint Kitts dan Nevis
- Saint Kitts dan Nevis menjadi negara terkecil di Amerika.
- Jika turis berasal dari Britania Raya, Kanada, Amerika Serikat, atau sebagai besar negara persemakmuran Inggris maka mereka dapat tinggal di Saint Kitts dan Nevis selama 6 bulan tanpa visa akan tetapi tetap membutuhkan paspor sebagai identitas.
- Bunga nasional Saint Kitts dan Nevis adalah Royal Poinciana atau dikenal juga dengan nama flamboyan.
- Olahraga nasional Saint Kitts dan Nevis adalah kriket. Bahkan negara ini memilii tim endiri yang Bernama Saint Kitts dan Nevis Patriots yang bermain dalam Caribbean Premier League.
- Sebagai salah satu negara persemakmuran Inggris, Saint Kitts dan Nevis menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa resmi sejak merdeka di 1983.
- Nama ibu kota Basseterre berasal dari bahasa Perancis yang artinya “rendah dan kering”. Penamaan ini dikarenakan topografi kota yang datar dan rendah di tepi laut.
- Objek wisata popular di Basseterre adalah Pelabuhan Port Zante. Pelabuhan ini menadi tempat kedatangan kapal pesiar internasional dan menjadi pusat kegiatan belanja, restoran, dan hiburan.
J. Hubungan Luar Negeri Saint Kitts dan Nevis
Warga Negara Indonesia dapat berkunjung ke Saint Kitts dan Nevis tanpa visa sejak 1 Februari 2019. Hal ini terjadi setelah pemerintah Saint Kitts dan Nevis melalui sidang kabinet memutuskan untuk memberikan fasilitas bebas visa kepada WNI yang berkunjung ke Saint Kitts dan Nevis.
Keputusan pemberian bebas visa ini karena dilandasi oleh perimbangan asas resiprositas dan membaiknya hubungan bilateral antara Indonesia dan Saint Kitts dan Nevis. Keputusan ini tertulis dalam nota diplomatik pada 15 Februari 2019.
Pemerintah Saint Kitts dan Nevis berminat untuk meningkatkan kerja sama yang lebih konkret dengan Indonesia di sektor pariwisata, pertanian dan kelautan, serta pendidikan.
Untuk meningkatkan kerja sama, pemerintah Indonesia memberikan peningkatan kapasitas seperti penanggulangan bencana dan mengundang mahasiswi dari Saint Kitts dan Nevis untuk belajar batik di Solo.
Indonesia sendiri sudah dikenal d Saint Kitts dan Nevis melalui penjulaan batik yang diproduksi oleh “Caribelle Batik” sejak 40 tahun lalu. Selain itu, juga Resort berasitektur Bali sejak 2017 yang dikerjakan oleh 24 orang pekerja dari Bali dengan menggunakan bahan-bahan bangunan dari Bali.
REFERENSI
- Kemlu RI. (2019). “Saint Chrsitopher dan Nevis Membebaskan Visa bagi WNI”. https://kemlu.go.id/bogota/id/news/54/saint-christopher-dan-nevis-membebaskan-visa-bagi-wni
- Yosua Herbi. (2020). “Profil & Informasi Lengkap tantang Negara Saint Kitts dan Nevis”. https://semutaspal.com/saint-kitts-dan-nevis/
- Ika Lestari. (2021). “Federasi Saint Kitts dan Nevis: Karakteristik, Penduduk, dan Ekonominya”. https://ilmugeografi.com/ilmu-sosial/federasi-saint-kitts-dan-nevis
- Sejarah dan Sosial. (2020). “Mengenal Nama Ibu Kota Saint kitts Lengkap dengan Berbagai Fakta Uniknya”. https://kumparan.com/sejarah-dan-sosial/mengenal-nama-ibu-kota-saint-kitts-lengkap-dengan-berbagai-fakta-uniknya-20NekBscAnj/full
*Penulis: Nabila Salsa Bila
Posting Komentar untuk "Profil Negara Saint Kitts dan Nevis"
Jangan lupa tinggalkan komentar, jika konten ini bermanfaat. Terima kasih.