Latihan Soal Bahasa Indonesia SD Kelas 1, TEMA: Yuk Belajar Mengenali Kegunaan Bagian Tubuh
Tubuh kita terdiri dari banyak komponen. Masing-masing komponen memiliki kegunaannya masing-masing. Apakah kalian sudah mengetahui nama bagian tubuh ataupun fungsinya? Jika sudah, coba kerjakan pertanyaan berikut ini.
1. Kita dapat melihat gunung merupakan fungsi dari?
- Mata
- Hidung
- Tenggorokan
2. Fungsi telinga adalah...
- Melihat
- Membaca
- Mendengar
3. ... Rini sakit karena makan makanan pedas.
Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang di atas adalah...
- Hidung
- Perut
- Tenggorokan
4. Jumlah jari tangan kanan adalah...
- 5
- 10
- 15
5. Yang berfungsi untuk merobek makanan kita di dalam mulut adalah...
- gunting
- gigi
- gagak
6. Budi menulis menggunakan?
- Kaki
- Perut
- Tangan
7. Saat berlari, kita mengandalkan kekuatan?
- Tangan
- Kaki
- Punggung
8. Manusia bernafas melalui?
- Hidung
- Alis
- Kerongkongan
9. Rambut manusia terletak di bagian?
- Kepala
- Badan
- Kaki
10. Jumlah kaki pada manusia adalah...
- 1
- 2
- 3
11. Supaya tidak sakit gigi, kita harus rajin menggosok?
- Mulut
- Tangan
- Gigi
12. Fungsi lidah adalah...
- Mencium aroma makanan
- Merasakan rasa makanan
- Menghidup udara segar
13. Warna gigi adalah...
- Merah
- Kuning
- Putih
14. Kita dianjurkan untuk mandi ... sehari
- 1
- 2
- 3
15. Jika tidak mandi, maka tubuh akan?
- Bau
- Harum
- Segar
16. Jumlah telinga dan mata manusia adalah...
- 1
- 2
- 3
17. Manusia memiliki mata yang berjumlah 2 yang terletak di ... dan ...
- Kanan kiri
- Atas bawah
- Tidak ada
18. Bagian tubuh yang digunakan untuk mencium aroma adalah...
- Mata
- Hidung
- Kaki
19. Saat tidur, mata kita?
- Terbuka
- Tertutup
- Berkedip
20. Bagian tubuh yang digunakan untuk melihat adalah...
- Kaki
- Tangan
- Mata
Kumpulan Soal Bahasa Indonesia
Jawaban
1. A. Mata
Mata memiliki fungsi untuk melihat
2. C. Mendengar
Telinga memiliki fungsi untuk mendengar
3. B. Perut
Karena makan makanan pedas memberikan dampak kepada perut
4. A. 5
Jumlah jari tangan kanan adalah 5
5. B. Gigi
Fungsi gigi adaah untuk merobek makanan
6. C. Tangan
Tangan digunakan untuk menulis
7. B. Kaki
Saat berlari kita mengandalkan kekuatan kaki
8. A. Hidung
Manusia bernafas melalui hidung
9. A. Kepala
Rambut terletak di kepala
10. B. 2
Jumlah kaki manusia adalah 2
11. C. Gigi
Supaya tidak sakit gigi, kita harus menggosok gigi
12. B. Merasakan rasa makanan
Fungsi lidah adalah untuk merasakan rasa makanan
13. C. Putih
Warna gigi adalah putih
14. B. 2
Kita dianjurkan untuk mandi 2xsehari
15. A. Bau
Jika kita tidak mandi maka tubuh akan bau
16. B. 2
Jumlah telinga manusia adalah 2
17. A. Kanan kiri
Mata manusia terletak di kanan dan kiri
18. B. Hidung
Hidung digunakan untuk mencium aroma
19. B. Tertutup
Saat tidur, mata kita tertutup
20. C. Mata
Mata digunakan untuk melihat
Posting Komentar untuk "Latihan Soal Bahasa Indonesia SD Kelas 1, TEMA: Yuk Belajar Mengenali Kegunaan Bagian Tubuh"
Jangan lupa tinggalkan komentar, jika konten ini bermanfaat. Terima kasih.