Soal Matematika SD Kelas 3: Materi Pengukuran Panjang, Waktu, dan Berat
Pengukuran panjang, waktu, dan berat tentu sudah tidak asing lagi di telinga kita. Ketiga pengukuran tersebut memiliki nama satuan yang berbeda untuk menyebutkannya. Untuk itu, kita perlu menghafalkan dan memahami setiap fungsi dan satuan tersebut dengan baik. Jadi, kita akan mampu menyampaikan konversi waktu dengan baik dan benar.
Untuk mengetahui lebih lanjut terkait pengukuran panjang, waktu, dan berat dapat disimak dalam penjelasan berikut ini.
1. Contoh alat untuk mengukur waktu adalah...
- Jam
- Meteran
- Kompas
2. 1 jam sama dengan ... detik
- 3.200
- 3.400
- 3.600
3. 12 kilogram sama dengan ... gram
- 120
- 1.200
- 12.000
4. Bianaka belajar selama 120 menit. Jika diubah dalam jam menjadi...
- 1 jam
- 2 jam
- 3 jam
5. Rina menempuh perjalanan selama 48 jam. Maka, berapa hari perjalanan yang ditempuh Rina?
- 1 hari
- 2 hari
- 3 hari
6. 800 cm = ... m
- 8
- 80
- 8.000
7. Paman merupakan pedagang beras. Jika paman membeli 1 kwintal beras dan 20 kg beras. Maka, berapa kg beras yang dibeli Paman?
- 12 kg
- 120 kg
- 1.200 kg
8. Usia Adik saat ini adalah 3 tahun, maka berapa bulankah usia Adik?
- 12 bulan
- 24 bulan
- 36 bulan
9. Yusi memili pita sepanjang 24 m, Nita memiliki pita sepanjang 120 cm. Maka berapa meter selisih pita keduanya?
- 22,8 m
- 20 m
- 96 m
10. Winata mengikuti karya wisata yang selama 2 minggu 6 hari. Maka, berapa hari lama karya wisata tersebut?
- 15 hari
- 20 hari
- 25 hari
11. Ibu membeli jeruk 300 g, semangka 4 kg, dan 2.000 g apel. Jika diubah ke dalam kg, maka total berat belanjaan Ibu adalah...
- 4,3 kg
- 5,3 kg
- 6,3 kg
12. Tinggi badan Hendro adalah 1 m 64 cm. Jika diubah dalam cm, maka tinggi Hendro adalah...
- 164 cm
- 146 cm
- 16,4 cm
13. Perhatikan gambar di bawah ini!
Pada gambar di atas menunjukkan pukul...
- 00.20
- 02.00
- 12.00
14. 1 jam = ... menit
- 600
- 60
- 6
15. Ayah membuat pagar menggunakan bambu dengan panjang 50 m. Jika Ayah membuat 8 pagar, maka berapa total panjang bambu yang dibutuhkan?
- 400 m
- 4.000 m
- 40 m
16. Saat ini jarum panjang sebuah jam menunjuk pukul 3 dan jarum pendek di pukul 6, maka pukul yang terbentuk dari jam tersbeut adalah...
- 03.30
- 03.15
- 06.15
17. Ibu membeli 3 pon bawang putih dan 5 pon bawang merah. Maka, berapa ons bawang putih dan bawang merah yang di beli Ibu?
- 20 ons
- 30 ons
- 40 ons
18. 0,9 hg = ... g
- 9
- 90
- 900
19. 560 dm = ... km
- 0,056
- 0,56
- 56
20. 1 ton = ... kg
- 10
- 100
- 1.000
Kumpulan Soal Matematika:
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 1 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 2 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 3 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 4 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 5 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 6 SD
Jawaban dan Pembahasan
1. A. Jam
2. C. 3.600
3. C. 12.000
= 12 x 1.000
= 12.000
4. B. 2 jam
1 jam = 60 menit
Jadi, 120 : 60 = 2 jam
5. B. 2 hari
1 hari = 24 jam
Jadi, 48 : 24 = 2 hari
6. A. 8
= 800 : 100
= 8
7. B. 120 kg
1 kwintal = 100 kg
Jadi, 100 + 20 = 120 kg
8. C. 36 bulan
1 tahun = 12 bulan
Jadi, 3 x 12 = 36 bulan
9. A. 22,8 m
120 cm = 1,2 m
Jadi, 24 – 1,2 = 22,8 m
10. B. 20 hari
1 minggu = 7 hari
2 minggu = 2 x 7 = 14 hari
Jadi, 14 + 6 = 20 hari
11. C. 6,3 kg
300 g = 300 : 1.000 = 0,3 kg
2.000 g = 2.000 : 1.000 = 2 kg
Jadi, 0,3 + 4 + 2 = 6,3 kg
12. A. 164 cm
1 m = 1 x 100 = 100 cm
Jadi, 100 + 64 = 164 cm
13. B. 02.00
14. B. 60
15. A. 400 m
= 50 x 8
= 400 m
16. C. 06.15
Jarum panjang di pukul 3 = 15
Jarum pendek di pukul 6
Jadi, 06.15
17. C. 40 ons
Bawang putih = 3 x 5 = 15 ons
Bawang merah = 5 x 5 = 25 ons
Total 15 + 25 = 40 ons
18. B. 90
= 0,9 x 100
= 90
19. A. 0,056
= 560 : 10.000
= 0,056
20. C. 1.000
1 ton = 1.000 kg
Referensi gambar
https://roboguru.ruangguru.com/question/jam-yang-menunjukkan-pukul-02-00-adalah-_QU-U38E8FHG
Posting Komentar untuk "Soal Matematika SD Kelas 3: Materi Pengukuran Panjang, Waktu, dan Berat"
Jangan lupa tinggalkan komentar, jika konten ini bermanfaat. Terima kasih.