Latihan Soal Volume Kubus dan Balok, Materi Matematika Kelas 5 SD
Kubus merupakan bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh 6 buah bidang persegi. Sedangkan balok merupakan bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi tiga pasang bidang sejajar yang berbentuk persegi panjang atau persegi.
Walaupun sama-sama bangun ruang, akan tetapi keduanya memiliki rumus yang berbeda dalama menentukan volume bangun ruangnya. Lalu bagaimana cara dalam menentukan volume kubus dan balok?
Dalam artikel ini akan membahas mengenai latihan soal dalam menghitung volume kubus dan balok serta pembahasannya. Untuk mengetahuinya maka simaklah ulasan artikel berikut ini.
1. Hitunglah volume kubus yang mempunyai rusuk 7 cm...
- 333 cm³
- 343 cm³
- 334 cm³
- 433 cm³
2. Meli mempunyai kubus yang panjang rusuknya 8 cm. Vito mempunyai kubus yang panjang rusuknya 12 cm. Berapa selisih kubus Meli dan Vito?
- 1.216 cm³
- 1.612 cm³
- 1.126 cm³
- 1.162 cm³
3. Kevin memiliki kotak mainan berbentuk kubus dengan panjang rusuk 24 cm. Volume kotak mainan yang dimiliki Kevin adalah...
- 15.625 cm³
- 17.576 cm³
- 12.167 cm³
- 13.824 cm³
4. Suatu Kubus memiliki volume 729 cm³. Panjang rusuk tersebut adalah...
- 5 cm
- 7 cm
- 9 cm
- 10 cm
5. Dua buah kubus masing-masing memiliki volume 2.197 cm³ dan 4.913 cm³. Berapa selisih panjang rusuk kedua kubus tersebut?
- 2 cm
- 4 cm
- 5 cm
- 7 cm
6. Perhatikan gambar berikut ini!
Jika volume kubus atas adalah 3.375 cm³ dan volume kubus bawah adalah 19.683 cm³. Maka berapa tinggi tumpukan kubus tersebut?
- 32 cm
- 23 cm
- 42 cm
- 24 cm
7. Perhatikan gambar dibawah ini!
Jika balok tersebut memiliki panjang 10 cm, lebar 3 cm, dan tinggi 5 cm. Maka berapa berapa total volume kedua bangun ruang tersebut?
- 177 cm³
- 166 cm³
- 155 cm³
- 144 cm³
8. Sebuah bak penampungan air berbentuk kubus dengan panjang rusuk 30 cm. Volume bak penampungan air tersebut adalah...
- 24.000 cm³
- 25.000 cm³
- 26.000 cm³
- 27.000 cm³
9. Jika panjang rusuk kubus adalah 18 cm, maka berapa volume kubus tersebut?
- 5.832 cm³
- 5.823 cm³
- 5.238 cm³
- 5.283 cm³
10. Panjang rusuk kubus 11 cm. Volume kubus tersebut adalah...
- 1.133 cm³
- 1.113 cm³
- 1.331 cm³
- 1.313 cm³
11. Berikut ini merupakan persamaan kubus dan balok, kecuali...
- Jumlah rusuk
- Bentuk bidang
- Jumlah sudut
- Jumlah bidang
12. Benda berikut yang berbentuk balok adalah...
- Lemari, kulkas, buku
- Rubik, batu bata, lemari
- Kulkas, roda, kursi
- Kulkas, lemari, kipas angin
13. Alice mempunyai dua kubus dengan pajang rusuknya 25 cm. Jika kedua kubus digabungkan secara sejajar maka akan membentuk balok dengan ukuran...
- Panjang = 50 cm, lebar = 50 cm, dan tinggi = 25 cm
- Panjang = 25 cm, lebar = 25 cm, dan tinggi = 50 cm
- Panjang = 25 cm, lebr = 50 cm, dan tinggi = 50 cm
- Panjang = 50 cm, lebar = 25 cm, dan tinggi = 25 cm
14. Sebuah akuarium berbentuk balok dengan panjang 30 cm, lebar 13 cm, dan tinggi 9 cm. Volume akuarium tersbeut adalah...
- 3.1050 m³
- 3.1005 cm³
- 3.510 cm³
- 3.501 cm³
15. Volume balok sama dengan volume kubus yang panjang rusuknya 4 cm. Jika panjang balok tersebut adalah 36 cm dan lebarnya 32 cm, maka tinggi balok adalah...
- 11 cm
- 12 cm
- 13 cm
- 14 cm
16. Sebuah balok memiliki panjang 26 cm, lebar 18 cm, dan tinggi 10 cm. Berapa volume balok tersebut?
- 4.608 cm³
- 4.680 cm³
- 4.860 cm³
- 4.806 cm³
17. Sebuah balok mempunyai volume 4.752 cm³. Jika panjang dan lebar balok adalah 24 cm dan 18 cm, maka berapa tinggi balok tersebut?
- 6 cm
- 9 cm
- 11 cm
- 10 cm
18. Sebuah bak penampungan air berbentuk balok dengan panjang 24 dm, lebar 7,5 dm, dan tinggi 8 dm. Jika air yang berada di bak volumenya 864 liter, maka bak tersebut hanya berisi air...bagiannya
- 1/5
- 2/5
- 3/5
- 4/5
19. Sebuah balok mempunayi volume 4.010 cm³. Ukuran panjang dan tinggi balok tersebut adalah 27 cm dan 10 cm. Ukuran lebar balok adalah...
- 12 cm
- 15 cm
- 18 cm
- 20 cm
20. Ali mempunyai sejumlah mainan dari kayu yang berbentuk kubus dengan panjang rusuk 5 cm. Mainan-mainan itu akan dimasukkan ke dalam kotak yang berbentuk balok yang berukuran panjang 30 cm, lebar 20 cm, dan tinggi 15 cm. Jumlah mainan yang dapat dimasukkan ke dalam kotak adalah...
- 61
- 62
- 71
- 72
Kumpulan Soal Matematika:
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 1 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 2 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 3 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 4 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 5 SD
- Kumpulan Latihan Soal Matematika Kelas 6 SD
Jawaban
1. B. 343 cm³
Volume = s x s x s
= 7 x 7 x7
= 343 cm³
2. A. 1.216 cm³
Volume kubus Meli
= s x s x s
= 8 x 8 x 8
= 512 cm³
Volume kubus Vito
= s x s x s
= 12 x 12 x 12
= 1.728 cm³
Jadi, selisih kubus Meli dan kubus Vito adalah
= 1.728 cm³ - 512 cm³
= 1.216 cm³
3. D. 13. 824 cm³
Volume = s x s x s
= 24 x 24 x 24
= 13.824 cm³
4. C. 9 cm
Panjang rusuk =∛V
= ∛729
= 9 cm
5. B. 4 cm
Panjang rusuk A = ∛V
= ∛2.197
= 13
Panjang rusuk B = ∛V
= ∛4.913
= 17 cm
Jadi, selisih panjang rusuk kubus A dan B adalah
= 17 – 13
= 4 cm
6. C. 42 cm
Panjang rusuk atas = ∛V
= ∛3.375
= 15 cm
Panjang rusuk bawah = ∛V
= ∛18.683
= 27
Jadi, tinggi tumpukan kedua kubus adalah
= 27 + 15
= 42 cm
7. A. 177 cm³
Volume balok = p x l x t
= 10 x 3 x 5
= 150 cm³
Volume kubus = s x s x s
= 3 x 3 x 3 (karena panjang sisi kubus = lebar balok)
= 27 cm³
Jadi, total volumenya adalah
= 150 + 27
= 177 cm³
8. D. 27.000 cm³
Volume = s x s xs
= 30 x 30 x 30
= 27.000 cm³
9. A. 5.832 cm³
Volume = s x s xs
= 18 x 18 x 18
= 5.832 cm³
10. C. 1.331 cm³
Volume = s x s x s
= 11 x 11 x 11
= 1.331 cm³
11. B. Bentuk bidang
Opsi A keduanya sama-sama memiliki rusuk yang berjumlah 12
Opsi C keduanya sama-sama memiliki sudut yang berjumlah 8
Opsi D keduanya sama-sama memiliki bidang yang berjumlah 6
12. A. Lemari, kulkas, buku
Roda, rubik, dan kipas angin tidak berbentuk balok
13. D. Panjang = 50 cm, lebar = 25 cm, dan tinggi = 25 cm
Ukuran panjang balok = 2 x 25 = 50 cm
Ukuran lebar dan tinggi tetap
14. C.3.510 cm³
Volume = p x l x t
= 30 x 13 x 9
= 3.510 cm³
15. B. 12 cm
Volume balok = volume kubus
p x l x t = s x s x s
36 x 32 x t = 24 x 24 x 24
1.152 x t = 13.824
t = 13.824 : 1.152
= 12 cm
16. B. 4.680 cm³
Volume = p x l x t
= 26 x 18 x 10
= 4.680 cm³
17. C. 11 cm
Tinggi = volume : (p x l)
= 4.752 : (24 x 18)
= 11 cm
18. C.3/5
Volume = p x l x t
= 24 x 7,5 x 8
= 1.440 liter
Volume air = 864
= 864 /1.440
= 3/5
19. B. 15 cm
Lebar = volume : (p x t)
= 4.010 : (27 x 10)
= 15
20. D. 72
Volume balok : volume kubus
p x l x t : s x s x s
(30 x 20 x 15) : ( 5 x 5 x 5)
9.000 : 125
72
Posting Komentar untuk "Latihan Soal Volume Kubus dan Balok, Materi Matematika Kelas 5 SD"
Jangan lupa tinggalkan komentar, jika konten ini bermanfaat. Terima kasih.