Profil Negara Swiss
Sahabat Portal-Ilmu dalam kesempatan kali ini kita akan membaahas tentang salah satu negara yang berada di Benua Eropa, yaitu Negara Swiss atau yang lebih dikenal dunia sebagai Switzerland. Swiss merupakan negara yang berbentuk Federasi, salah satu kantonnya yaitu Jenewa sering menjadi tuan rumah pertemuan-pertemuan Organisasi Internasional. Selain itu, Sahabat Portal-Ilmu pasti juga tahukan bahwa negara ini merupakan tempat lahir merk jam tangan yang mendunia, yaitu Swiss Army.
Nah, Sahabat Portal-Ilmu langsung saja kita simak informasi lebih detail mengenai Negara Swiss dalam artikel berikut ini!
Profil Umum
Negara: Konfederasi Swiss
Luas Wilayah: 41.285 km²
Ibu kota: Bern
Kepala Negara: Presiden Guy Parmelin (sejak 1 Januari 2021)
Wakil Kepala Negara: H.E. Ignazio Cassis (sejak 1 Januari 2021)
Menteri Luar Negeri: H.E. Ignazio Cassis (dilantik 1 November 2017)
Duta Besar RI untuk Swiss: H.E. Muliaman D. Hadad (menyerahkan surat kepercayaan pada tanggal 10 April 2018)
Duta Besar Swiss untuk Indonesia: H.E. Kurt Kunz (menyerahkan surat kepercayaan pada tanggal 8 November 2018)
Bahasa Nasional: Jerman (resmi) 63.5%, Perancis (resmi) 22.5%, Italia (resmi) 8.1%, Rhaeto-Roman (resmi) 0.5%, Bahasa lain 6.6%. (MySwitzerland)
Agama: Katolik di Swiss (38,2%), protestan (26,9%), Islam (4,9%), Atheis (21,4%).
Hari Kemerdekaan: 1 Agustus
Populasi: 8.603.000 (2019)
Mata Uang: Swiss Franc (CHF)
Pertumbuhan Ekonomi: 0.9% (2019-SECO Swiss)
GDP: CHF 698.706 juta (2019-SECO Swiss)
GDP Perkapita: CHF 80.986 (2019-FSO Swiss)
Komoditas Ekspor Swiss: Chemical and Pharmaceutical Products (44.8%), Machinery and Electronics (14.4%), Watches (9.1%). (2019 – FDFA Swiss)
Komoditas Impor Swiss: Precious Metal and Gemstones (24.1%), Chemical and Pharmaceutical Products (19.1%), Machine, Appliance and Electronics (11.6%). (2019 – FCA Swiss)
Bendera
Bendera Nasional Swiss secara resmi diadopsi pada 12 Desember 1889. Bendera Nasional Swiss berbentuk persegi dengan warna merah dan salib putih di tengahnya. Bentuk salib memiliki panjang dan sisi yang sama. Desain bendera hampir sama dengan yang digunakan oleh Kekaisaran Romawi.
Warna merah dengan salib putih tengah diadaptasi dari bendera Schwyz, salah satu dari tiga kanton asli (wilayah) negara ini. Konstitusi negara Swiss tidak menyatakan arti warna dan simbol bendera nasional Swiss, namun beberapa teori di negara itu membuktikan arti warna dan simbol ini. Salah satu penjelasan umum adalah bahwa Swiss Cross digunakan sebagai representasi netralitas karakteristik Swiss selama konflik dan perang global.
Lambang Negara Swiss
via: en.wikipedia.org |
Swiss Coat of Arms merupakan adaptasi dari bendera nasional ke perisai segitiga. Pemerintahan Federal telah menggunakan perisai segitiga sejak awal abad ke 20..
Peta
Geografi
Swiss merupakan negara yang terletak di jantung Eropa. Luas negara ini mencapai 41.285 km2. Negara Swiss berbatasan langsung dengan lima negara, yaitu Italia, Prancis, Jerman, Austria dan Liechtenstein. Swiss terbagi menjadi tiga wilayah geografis yang berbeda. Pegunungan Alpen mencakup sekitar 58% , Dataran Tinggi Pusat 31% dan Jura 11%.
Wilayah pemukiman di swiss sebesar 7,5% , termasuk area perumahan, infrastruktur (perdagangan, industri dan transportasi), pasokan air dan energi, pembuangan air limbah, serta ruang hijau dan rekreasi. Kemudian, sekitar 40% lahan Swiss digunakan untuk pertanian, dan sekitar 30% merupakan lahan hutan.
Swiss memiliki sekitar 1.500 danau yang menyumbang 4% dari luas permukaan negara ini. Sumber air utama di Swiss merupakan sungai Rhine, Rhone, Reuss dan Ticino yanng terletak di massif Gotthard, di Pegunungan Alpen. Negara ini memiliki 6% cadangan air tawar Eropa. Puncak tertinggi negara ini adalah Monte Rosa yang memiliki ketinggian 4.634m di atas permukaan laut. Titik terendahdi Negara Swiss terletak di Danau Maggiore yang hanya memiliki ketinggian 193m di atas permukaan laut.
Iklim
Negara Swiss memiliki Iklim sedang dan dingin. Suhu rata-rata dari bulan Juli hingga Agustus mencapai 18 hingga 28 °C dan dari Januari hingga Februari mencapai -2 hingga 7 °C. Pada musim semi dan musim gugur suhunya mencapai 8 hingga 15 °C. Musim gugur terjadi pada bulan September hingga November ditandai denganbuah matang dan daun pohon gugur yang berubah warna.
Pada saat musim dingin salju tipis dapat ditemui di wilayah dataran rendah. Pada musim semi yang berlangsung dari bulan Maret hingga Mei pohon-pohon mekar dan padang rumput berubah menjadi hijau. Tidak jarang musim dingin juga terjadi pada bulan April dalam waktu yang singkat dan terkadang juga ada kondisi musim panas pada awal Mei. Suhu pada musim panas naik biasanya mencapai 25 hingga 30 ° C.
Flora Fauna
Ada berbagai macam tanaman dan hewan di Swiss. Di dataran rendah dapat ditemukan pohon-pohon seperti cypress, jeruk dan pohon almond. Pada wilayah yang lebih tinggi sekitar 1200 meter dapat ditemui pohon beech, maple, dan ek. Kemudian pada ketinggian 1700 meter, terdapat pohon cemara dan pinus.
Di negara ini juga dijumpai sekitar seratus spesies tanaman termasuk simbol negara, yaitu Edelweiss. Di Swiss, edelweiss juga disebut sebagai Leontopodium alpinum, merupakan bunga yang sangat berharga dan tumbuh di Pegunungan Alpen. Edelweiss selalu menjadi simbol penting dalam cerita rakyat Swiss. Edelweiss menjadi tanda kesetiaan dan cinta sejati, karena banyak orang yang mempertaruhkan hidup mereka demi mendapatkan edelweiss untuk orang-orang tercinta mereka.
Terdapat sekitar 40.000 hewan di Swiss termasuk rubah, rusa, babi hutan, chamois, berang-berang, dan banyak lainnya. Terdapat hewan liar seperti kelinci gunung dan ptarmigan. Berbagai jenis burung juga dapat ditemui di negara ini, khususnya di wilayah pegunungan Alpen. Terdapat sekitar 72 spesies tanaman asli dan hewan yang berada dalam daftar terancam di Swiss.
Kelompok Etnis
Prosentase suku-suku yang ada di negara Swiss adalah sebagai berikut: Swiss 69,5%, Jerman 4,2%, Italia 3,2%, Portugis 2,6%, Prancis 2%, Kosovo 1,1%, lainnya 17,3%, tidak ditentukan 1%. Hampir 63% dari populasi menggunakan bahasa Swiss-Jerman dalam kehidupan sehari-hari. Penutur bahasa minoritas menggunakan bahasa Prancis (22,7%), penutur bahasa Italia (8,1%) dan Rhaetians/Romansh (0,5% persen).
Swiss memiliki jumlah penduduk non-warga negara yang cukup banyak, jumlahnya sekitar 2,1 juta. Penduduk non-warga tersebut berasal dari Jerman (300.700), Italia (311.700), Portugis (267.500), Prancis (123.000), Montenegrins (106.900). Sebagian besar penduduk asing berasal dari negara-negara Eropa lainnya. Penduduk asing berada di kota-kota besar, dan dari sekitar 400.000 Muslim di Swiss berasal dari Turki.
Sejarah
Wilayah Swiss modern sebelumnya berada di bawah kekuasaan Romawi selama perang Gallic pada abad ke-1 SM dan tetap menjadi provinsi Romawi sampai abad ke-4 M. Ketika Romawi berkuasa, populasinya sangat tinggi. Kota-kota penting, seperti Jenewa, Basel, dan Zurich, menjadi pusat militer yang juga berfungsi sebagai jalur perdagangan antara Roma dan suku-suku utara.
Setelah kemunduran Kekaisaran Romawi, Swiss diserang oleh suku Jermanik, suku Alemanni, dan Burgundian. Pada tahun 800 M, negara ini menjadi bagian dari kekaisaran Charlemagne. Dengan dibukanya rute perdagangan utara-selatan yang melintasi Pegunungan Alpen pada awal abad ke-13, menjadikan penguasa Kekaisaran lebih mementingkan lembah pegunungan Swiss dan justru diberikan beberapa otonomi di bawah pemerintahan kekaisaran langsung.
Ketika kematian Kaisar pada tahun 1291, keluarga yang berkuasa dari Uri, Schwyz, dan Unterwalden menandatangani piagam untuk menjaga perdamaian publik dan berjanji untuk saling mendukung dalam menegakkan pemerintahan administratif dan peradilan otonom. Peringatan tanda tangan piagam pada (1 Agustus 1291) tersebut diperingati sebagai Hari Nasional Swiss.
Pada tahun 1315 dan 1388 Konfederasi Swiss menyebabkan kekalahan dan kehancuran di Habsburgs karena aspirasinya terhadap kekuasaan regional bentrok dengan penentuan nasib sendiri. Selama abad ke-19 negara Swiss berkembang pesat dan menjadi negara kedua yang paling industri di Eropa setelah Inggris Raya.
Selama Perang Dunia I ketegangan serius berkembang antara daerah-daerah berbahasa Jerman, Prancis, dan Italia di negara ini. Selama Perang Dunia II, Swiss berada di bawah tekanan berat dari kekuatan fasis terutama oleh Prancis yang pada tahun 1940 mampu menguasai negara ini.
Pasca perang yang terjadi, negara Swiss masih enggan ikut dalam badan supranasional, walaupun Jenewa menjadi tuan rumah bagi PBB. Sampai dengan tahun 1963 negara Swiss akhirnya bergabung dengan Uni Eropa. Selanjutnya, setelah Perang Dingin, Swiss juga bergabung dengan lembaga Bretton Woods pada tahun 1992 dan menjadi anggota PBB pada tahun 2002.
Ekonomi
Swiss merupakan negara dengan rasio hutang yang sangat rendah. Ekonomi di negara ini juga sangat kompetitif dengan didukung oleh sektor jasanya. Usaha kecil menengah (UKM) menjadi salah satu sektor yang penting bagi negara Swiss terutama untuk pangsa ekspor. Tingkat hutang negara Swiss yang relatif rendah dicapai melalui pemerintah federal yang secara teratur melaporkan surplus akhir tahun. Tarif pajak perusahaan yang ditetapkan oleh kanton menjadikan Swiss lokasi yang menarik untuk investasi bagi perusahaan multinasional.
Swiss memiliki produk domestik bruto (PDB) tertinggi kedua di dunia. Pada akhir 2015 PDB Swiss berada di CHF 77.943 (sekitar EUR 73.000 atau USD 81.000). Sekitar 74% dari PDB Swiss berasal dari sektor jasa, 25% dari industri, dan dari sektor pertanian kurang dari 1%. Uni Eropa (UE) merupakan mitra dagang utama Swiss.
Sekitar 78% impor Swiss berasal dari Uni Eropa, sementara 43% ekspor Swiss didistribusikan untuk negara-negara Uni Eropa. Sebagian besar perusahaan Swiss atau bahkan lebih dari 99% merupakan UKM yang jumlah karyawannya kurang dari 250. Setiap tahun Swiss menghabiskan hampir 3% dari PDB-nya atau lebih dari CHF 18,5 miliar (sekitar EUR 15 miliar atau USD 20,6 miliar), yang digunakan untuk penelitian dan pengembangan. Sumber utama pendapatan publik negara ini berasal dari pajak. Ada dua pajak federal, yaitu pajak bernilai tambah (PPN) dan pajak federal langsung.
Politik
Sistem politik negara Swiss berbentuk Federalisme dan demokrasi langsung. Bern merupakan ibu kota Swiss (de facto), Swiss tidak memiliki ibu kota resmi (de jure). Bern merupakan kota federal yang dijadikan sebagai pusat pemerintahan. Politik di negara ini dibagi menjadi tiga tingkat, yaitu Konfederasi, 26 kanton dan lebih dari 2.250 komune.
Pemerintah federal Swiss (Dewan Federal) terdiri dari tujuh anggota yang dipilih oleh parlemen. Parlemen Swiss (Majelis Federal) memiliki total 246 anggota, yang dipilih langsung oleh rakyat. Swiss memiliki parlemen bicameral: Dewan Nasional (200 anggota) dan Dewan Negara (46 anggota). Terdapat 15 partai politik yang ada di Parlemen Swiss, dan hanya ada beberapa partai politik yang aktif di tingkat regional, sementara yang lain aktif secara nasional.
Anggota Dewan Federal berasal dari Partai Rakyat Swiss (SVP), Partai Demokrat Sosial Swiss (SP), Partai Rakyat DemokratIk Kristen (CVP) dan Liberal (FDP). Meskipun Partai Liberal Hijau Swiss (Liberal Hijau), Partai Hijau Swiss (The Greens), Lega dei Ticinesi, Partai Rakyat Injili Swiss (EVP), Partai Demokrat Konservatif (BDP), Partai Sosial Kristen (CSP) dan Gerakan Warga Jenewa (MCG) tidak berada di Dewan Federal, partai ini memiliki perwakilan di parlemen federal. Di Swiss, sumber pendanaan utama untuk partai politik herasal dari sumbangan dan biaya keanggotaan. Kanton Jenewa, Neuchâtel dan Ticino masing-masing telah membuat aturan pendanaan partai mereka sendiri.
Swiss memiliki 26 kanton dengan otonomi vis-à-vis di pemerintahan federal. Swiss dibagi menjadi 26 kanton dan masing-masing memiliki entitas yang mandiri dan berdaulat, dengan ibu kota atau kota mereka sendiri. Kanton merupakan kumpulan negara-negara yang berdiri sendiri dan bergabung pada tahun 1848 untuk membentuk Konfederasi dengan syarat menyerahkan beberapa kedaulatannya. Setiap kanton memiliki konstitusi, parlemen, pemerintah, dan pengadilannya sendiri. Kanton memiliki otonomi tingkat tinggi di bidang-bidang kesehatanm pendidikan dan kepolisian.
Sosial dan Budaya
Swiss merupakan negara Kristen, sekitar dua pertiga dari populasinya berasal dari Katolik atau Protestan. Kebebasan beragama di Swiss juga menjadikan komunitas keagamaan lain seperti Yudaisme, Islam dan Buddhisme berkembang di negara ini. Lanskap keagamaan Swiss telah banyak berubah selama 40 tahun terakhir. Hal ini juga diikuti oleh migrasi yang berdampak pada pluralisme agama, jumlah orang, terutama penduduk kota tanpa afiliasi agama tumbuh.
- Kebebasan beragama di Swiss merupakan hak mendasar dan telah diatur dalam konstitusi.
- 37% dari populasi Swiss merupakan Katolik Roma, 25% komunitas Injil Reformasi. Semua kanton Swiss memiliki agama yang diakui negara termasuk dua gereja Kristen utama, Kecuali kanton Jenewa dan Neuchâtel. 5% dari populasi Swiss adalah Muslim, yang sebagian besar berasal dari Balkan dan Turki. Denominasi Kristen lainnya di Swiss membentuk 6% dari populasi, dan 2%-nya adalah pengikut Gereja Ortodoks. 0,2% dari populasi Swiss merupakan Yahudi. Selain itu, banyak festival adat istiadat, dan tradisi lokal Swiss yang berasal dari pengaruh agama.
Pendidikan
Sistem pendidikan Swiss dibagi menjadi tiga tingkat dan pada dasarnya memberi murid dan siswa pilihan antara dua jurusan utama. Yang pertama berdasarkan pendidikan akademik, dan yang kedua adalah kejuruan lainnya yang mengarah langsung ke kualifikasi sebagai pekerja terampil. Sistem pendidikan dibagi menjadi tiga tingkatan, yaitu primer, sekunder dan tersier.
Sekolah wajib terdiri dari tingkat dasar dan tingkat menengah ke bawah, dan biasanya selesai pada usia 15 tahun. Tingkat menengah atas terdiri dari pendidikan dan pelatihan kejuruan dasar (VET). VET dasar disebut sebagai sistem 'ganda', menggabungkan pendidikan kelas di sekolah VET dan pelatihan praktis atau magang di sebuah perusahaan.
Dua pertiga anak muda di negara Swiss memilih untuk mengikuti magang dan yang lainnya memilih jalur akademik melalui sekolah baccalaureate atau sekolah khusus menengah atas. Pendidikan dan pelatihan kejuruan profesional (PET) dan institusi pendidikan tinggi merupakan tingkat tersier di Swiss.
PET membantu siswa untuk menentukan profesi tertentu dan juga menawarkan kursus untuk yang ingin melakukan pelatihan lebih lanjut atau berspesialisasi di bidangnya. Universitas ilmu terapan, perguruan tinggi pelatihan guru, institut teknologi federal dan universitas juga menawarkan berbagai kursus.
Militer
Sektor Pertahanan merupakan organisasi dari Departemen Pertahanan Federal, Perlindungan Sipil. Sektor Pertahanan dipimpin oleh Kepala Angkatan Bersenjata.
Staf Angkatan Bersenjata
Staf Angkatan Bersenjata mendukung Kepala Angkatan Bersenjata dalam melaksanakan tugas kepemimpinan. Bertugas dan bertanggung jawab untuk menjalankan arahan politik dan instruksi strategis militer.
Kemudian, memastikan pengembangan, perencanaan, alokasi sumber daya dan manajemen angkatan bersenjata, dan juga bertanggung jawab atas kepemimpinan kewirausahaan sektor pertahanan. Staf Angkatan Bersenjata mengelola tingkat operasional Pelatihan dan Pendidikan, Operasi dan Dukungan sesuai dengan arahan yang diberikan.
Komando Operasi Gabungan (JOC)
Komando Operasi Gabungan bertugas dan bertanggung jawab dalam merencanakan dan memimpin semua misi dan operasi Angkatan Bersenjata Swiss. Bidang-bidang Dinas Intelijen Militer/Dinas Perlindungan Pencegahan Angkatan Bersenjata, Angkatan Darat, empat divisi teritorial, Komando Polisi Militer, Angkatan Udara Swiss, Komando Internasional Angkatan Bersenjata SWISSINT dan Komando Pasukan Khusus (SFC) melaporkan kepada Kepala Komando Operasi Gabungan.
Organisasi Logistik Angkatan Bersenjata (AFLO)
AFLO bertanggung jawab dalam menyediakan semua logistik dan layanan medis untuk angkatan bersenjata, memasok dan memelihara peralatan untuk pelatihan dan operasi, serta memastikan dukungan medis personel militer. Selain itu, spesialis AFLO bertugas mengoperasikan sekitar 25.000 fasilitas angkatan bersenjata.
Kendaraan, peralatan, makanan, dan tekstil disimpan di lima pusat logistik AFLO, dan harus selalu siap secara fungsional untuk digunakan dan diambil kembali. Enam pusat medis regional (RMC) dan Kantor Pusat Layanan Medis Terkoordinasi di Ittigen bertugas melaksanakan semua layanan medis angkatan bersenjata, juga terdapat Apotek Angkatan Bersenjata yang menyediakan obat untuk pasukan Swiss.
Organisasi Dukungan Komando (AFCSO)
AFCSO bertanggung jawab dalam menyediakan layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) serta operasi elektronik penting untuk angkatan bersenjata. Selain itu, AFCSO juga bertugas menyediakan otomatisasi kantor, aplikasi khusus dan sistem TIK.
Teiring dengan Centre for Electronic Operations- nya, AFCSO menyediakan layanan permanen dalam hal elektromagnetik, cyber, dan kriptologi. Jaringan komunikasi independen tahan krisis AFCSO (Swiss Command and Control Network) dengan komputer yang memiliki keamanan ekstra tinggi menjamin kesiapan operasional angkatan bersenjata dalam segala keadaan.
Komando Pelatihan dan Pendidikan (TEC)
Komando Pelatihan dan Pendidikan bertanggung jawab dalam merencanakan, mengarahkan, dan melaksanakan pelatihan dan pendidikan pasukan dari semua jajaran, termasuk perwira, unit, dan staf. Armed Forces College (AFC), lima unit pelatihan, Pusat Pelatihan Angkatan Bersenjata dan Personel Angkatan Bersenjata bertugas melapor ke Kepala Komando Pelatihan dan Pendidikan.
Hubungan Bilateral antara Indonesia dan Swiss
Hubungan diplomatik antara Indonesia dan Swiss telah dibuka sejak tahun 1951. Swiss menjadi mitra penting Indonesia di bidang perdagangan, investasi, pariwisata, pendidikan vokasi, dan kerja sama pembangunan. Pentingnya Indonesia bagi Swiss tercermin pada dua kunjungan kenegaraan Presiden Swiss ke Indonesia, yaitu pada tahun 2007 dan 2010. Wakil Presiden Swiss juga telah berkunjung ke Indonesia pada awal tahun 2017.
Di bidang ekonomi dan politik, kedua negara memiliki mekanisme konsultasi bilateral yaitu Forum Dialog Politik yang berlangsung sejak tahun 2014, serta Joint Economic and Trade Commission (JETC) yang berlangsung sejak tahun 2009, dan perundingan Indonesia-EFTA CEPA yang berlangsung sejak tahun 2010.
Indonesia juga menjadi salah satu dari delapan negara prioritas Swiss (priority countries) dalam kerja sama pembangunan selama tiga periode (2009-2013, 2013-2016, 2017-2020). Pada periode 2017-2020, SECO Swiss memberi dukungan dana kepada Indonesia sebesar CHF 75 juta dalam strategi pembangunan ekonomi yang didanai melalui Swiss Framework Credit for International Cooperation.
Bibliography
- Admin.ch, E. (2017, November 27). Culture. Retrieved Juni 11, 2021, from eda.admin.ch: https://www.eda.admin.ch/aboutswitzerland/en/home/gesellschaft/kultur.html
- Admin.ch, E. (2021, Januari 18). Education. Retrieved Juni 11, 2021, from eda.admin.ch: https://www.eda.admin.ch/aboutswitzerland/en/home/bildung-wissenschaft/bildung.html
- Eda.admin.ch, E. (2017, November 27). Overview. Retrieved Juni 11, 2021, from eda.admin.ch: https://www.eda.admin.ch/aboutswitzerland/en/home/politik/uebersicht.html
- Eda.admin.ch, E. (2019, Juli 1). Swiss economy – Overview. Retrieved Juni 11, 2021, from eda.admin.ch: https://www.eda.admin.ch/aboutswitzerland/en/home/wirtschaft/uebersicht.html
- Eda.admin.ch, E. (2021, Februari 19). Geography – Facts and Figures. Retrieved Juni 11, 2021, from eda.admin.ch: https://www.eda.admin.ch/aboutswitzerland/en/home/umwelt/geografie/geografie---fakten-und-zahlen.html#:~:text=Switzerland%20lies%20at%20the%20heart,live%20in%20and%20do%20business.
- Mundi, i. (2020, November 27). Switzerland Ethnic groups. Retrieved Juni 11, 2021, from indexmundi.com: https://www.indexmundi.com/switzerland/ethnic_groups.html
- Nationsonline.org. (2021). History of Switzerland. Retrieved Juni 11, 2021, from nationsonline.org: https://www.nationsonline.org/oneworld/History/Switzerland-history.htm
- Online, O. W.-N. (2021). Administrative Map of Switzerland. Retrieved Juni 2021, from nationsonline.org: https://www.nationsonline.org/oneworld/map/switzerland-administrative-map.htm
- Peoples, W. D. (2020, Mei). Switzerland. Retrieved Juni 11, 2021, from minorityrights.org: https://minorityrights.org/country/switzerland/
- Switzerland-tour.com. (2021). Flora & fauna. Retrieved Juni 11, 2021, from switzerland-tour.com: https://switzerland-tour.com/information/flora-fauna
- Tourism, S. (2021). Climate. Retrieved Juni 11, 2021, from myswitzerland.com: https://www.myswitzerland.com/en-id/planning/about-switzerland/general-facts/facts-about-switzerland/climate/#:~:text=The%20climate%20is%20moderate%20with,%C2%B0%20%2D%2059%C2%B0%20F).
- Vtg.admin.ch, E. (2021). Swiss Armed Forces - Organisation and Structure. Retrieved Juni 11, 2021, from vtg.admin.ch: https://www.vtg.admin.ch/en/die-schweizer-armee/gliederung.html
- Worldatlas.com, E. (2021). Flags, Symbols & Currency Of Switzerland. Retrieved Juni 2021, from worldatlas.com: https://www.worldatlas.com/flags/switzerland
*Penulis: Atik Lestari
Posting Komentar untuk "Profil Negara Swiss"
Jangan lupa tinggalkan komentar, jika konten ini bermanfaat. Terima kasih.